-->

5 Cara Menata Meja Kerja Agar Mudah Dibersihkan

Suatu saat mungkin pernah merasa uring-uringan, karena ketika mencari berkas penting yang sangat anda butuhkan ternyata sangat sulit ditemukan. Padahal yakin bahwa anda memang menaruh berkas tersebut di meja kerja.
Dan padahal lagi, si Bos sudah menunggu berkas tersebut.

Kejadian seperti ini bisa terjadi pada siapa saja. Dan bisa terjadi karena kondisi meja kerja yang awut-awutan. Terutama sekali pada pada pekerja pria yang pada dasarnya memang agak malas untuk selalu bersih-bersih meja.

Nah, agar anda dapat terhindar dari kejadian ini pada saat yang penting dan genting, anda bisa menggunakan 5 Cara Menata Meja Kerja Agar Mudah Dibersihkan :

1. Meja Kerja juga Small is beautifull

Pepatah ini memang berlaku juga dalam menata meja kerja anda.
Semakin sedikit barang-barang yanga anda “sumpalkan” di meja kerja akan semakin baik. Karena akan semakinmudah untuk dibersihkan.
Caranya, coba batasi barang-barang yang sifatnya pribadi yang diletakkan di meja kerja. Pioritaskan pada barang-berang atau berkas kerja. Toh, anda berada di kantor. Bukannya di rumah.

2. Minimalkan dekorasi dan hiasan pada meja kerja

Menempatkan pernak-pernik atau hiasan di meja kerja memang salah satu cara agar anda betah berlama-lama di meja kerja. Bahkan pada kondisi tertentu adanya hiasan bisa membuat anda fresh dan tersinspirasi kembali.
Namun ketika meja kerja anda terlalu ramai dengan hiasan, tak ayal anda sendirilah yang akan kesulitan dalam menata barang atau berkas kentor nantinya.
Karena itu sebaiknya gunakan yang mungil-mungil saja, dan batasi juga jumlahnya.

3. Jangan hobi menempel di meja kerja

Sebuah catatan kecil yang ditempel, entah itu berupa nomor telepon penting, agenda acara atau rumus-rumus, terkadang memang sangat membantu untuk bisa mendapatkan informasi lebih cepat.
Namun ketika jumlahnya sudah terlalu banyak, akan membuat meja menjadi tidak rapid an justru membingungkan.
Karena itu jika dirasa tempelan ini sudah terlalu banyak, akan lebih baik jika dipindahkan ke dalam buku catatan kerja anda.

4. Jangan suka menyampah di meja kerja

Hindari menyampah dan suka menyumpalkan segala sesuatunya di dalam laci. Nota bon, potongan artikel dan sebagainya. Terkadang anda menganggap bahwa barang tersebut penting, padahal sebenarnya tidak ada kaitannya dengan pekerjaan anda.
Karena itu sebaiknya buang saja, jangan semuanya disumpal di dalam laci. Namun jika anda menganggap bahwa barang tersebut memang penting, sebaiknya masukkan ke dalam stopmap tersendiri. Suka menyampah dan menyumpal barang-barang di laci, pada akhirnya akan menyulitkan sendiri.

5. Luangkan waktu untuk merapikan meja di akhir minggu

Merapikan dan membersihkan meja kerja memang pekerjaan yang bisa terasa membosankan. Tapi justru karena itu, jangan biarkan menumpuk.
Cobalah luangkan sedikit waktu di setiap akhir minggunya untuk merapikan meja kerja anda. Mungkin 10 atau 15 menit sudah cukup.
Dengan cara ini maka anda tidak harus berhadapan dengan meja yang “menggunung” ketika suatu saat anda harus membersihkannya.

Lihat juga :

You may like these posts