-->

Cara Cepat Mengecek Keaslian Jam Tangan Rolex Dari Jarum Detik Jam

Sebagai sebuah simbol keanggunan dan kemewahan, menjadi sangat wajar jika jam tangan Rolex harganya selangit, mahal. 
Karena faktor itulah yang kemudian mendorong beberapa orang yang “nakal” untuk membuat tiruan jam tangan Rolex ini, Rolex aspal, asli tapi palsu. Alias Rolex imitasi alias Rolex KW. 
Namun sebagai barang kategori mewah, Rolex imitasi atau Rolex aspal ini dalam proses pembuatannya ( peniruannya tepatnya ) tidak secara asal-asalan. 
Rolex aspal atau Rolex imitasi beberapa diantaranya bahkan sangat halus, begitu mirip dengan Rolex aslinya. Sehingga secara awam sangat sulit untuk membedakannya. 
Sehingga pula, jika tidak hati-hati dan meneliti saat membeli bisa-bisa terkecoh dan tertipu. 

Untuk bisa membedakan apakah sebuah Rolex itu asli atau Rolex palsu secara akurat, memang butuh keahlian dan pengalaman tersendiri. 

Dan caranya memang cukup rumit. Namun ada cara yang bisa digunakan secara cepat untuk mengetahui keaslian jam tangan Rolex. 
Dari sekian banyak cara yang bisa digunakan, salah satu cara cepat untuk mengecek keaslian jam tangan Rolex adalah dengan memperhatikan jarum detik jam. 
Bila diperhatikan dan diteliti secara cermat jarum detik jam Rolex akan berbeda dengan jarum detik pada jam-jam biasa. 

Cara cepat untuk mengecek keaslian jam tangan Rolex dari jarum detik jam dapat dilakukan dengan langkah berikut : 


● Dengan memperhatikan pergerakan jarum detik pada jam 

Coba ambil sebuah jam tangan biasa, lalu perhatikan dan lihat dengan cermat bagaimana jarum detik jam bergerak. Pada jarum detik jam tangan biasa atau jam tangan Rolex yang palsu atau Rolex imitasi akan terlihat pergerakan jarum detiknya seperti terpotong, tersentak dan melompat. Jalan, berhenti, jalan, berhenti dan seterusnya. 
Sebaliknya, pada jarum detik jam tangan Rolex yang asli maka pergerakan jarum detiknya akan terlihat sangat halus dan mulus, bagaikan “mengalir”. 

Memang ada beberapa model Rolex yang jarum detiknya bergerak pada kecepatan sekitar 8 gerakan kecil per detik. Bahkan ada yang lebih lambat.

Namun demikian, bagi mata telanjang, gerakan ini hampir tidak terlihat, sehingga kelihatannya tetap bergerak secara halus dan mulus.

● Dengan mendengarkan bunyi detak jarum detik jam. 

Masih dengan ambil jam yang biasa tadi ( atau Rolex palsu ), sekarang dekatkan ke telinga, lalu coba dengarkan bunyinya. 
Saat didekatkan ke telinga, pada jam tangan biasa, saat jarum detiknya bergerak maka akan mengeluarkan bunyi berdetik “tik, tik, tik”. 
Hal ini dikarenakan pada jam tangan biasa, yang pada umumnya adalah jam tangan kuarsa, jarum detiknya bergerak secara tersentak dan terpotong.sehingga akan menimbulkan suara berdetik seperti di atas. 
Pada jam tangan Rolex yang asli adalah sebaliknya. 
Jam tangan Rolex yang asli akan bergerak secara otomatis. 
Ciri gerakan jarum detik jam tangan Rolex yang asli adalah amat sangat halus. Sehingga hampir tidak terdengar sama sekali. 
( Ciri gerakan jarum detik yang amat halus ini juga berlaku untuk jam tangan mewah lainnya ). 
Jadi jika anda memiliki sebuah jam tangan Rolex, namun ketika anda dekatkan di telinga masih terdengar suara detikan jarum, “tik-tik-tik”, maka hampir dapat dipastikan bahwa jam tangan Rolex itu adalah palsu. 

Nah itulah cara cepat mengecek keaslian jam tangan Rolex dari jarum detik jam. 

Namun perlu diingat bahwa cara di atas hanyalah salah satu cara untuk mengetahui keaslian arloji Rolex. Masih ada banyak cara lainnya untuk mengecek keaslian jam tangan Rolex. 
Sehingga jika ingin memastikan keaslian jam tangan Rolex secara lebih akurat, tentu saja disarankan untuk menggunakan semua cara yang bisa digunakan. 
Kecuali jika situasi dan kondisi tidak memungkinkan. Cara cepat di atas bisa menjadi alternatif yang digunakan. 
Tentang misteri jam :

You may like these posts